TRENDING

Kamis, 22 Juni 2017

DANRAMIL DAN BABINSA RAMIL 1607-07/LUNYUK KUNJUNGI TOKOH UMAT HINDU

Kamis 22 Juni 2017 Danramil dan Babinsa Ramil 1607-07/Lunyuk melaksanakan kegiatan anjangsana yakni  mengunjungi Tokoh Agama Hindu yang berada di  Dusun Bontong Barat Kec. Lunyuk Kab. Sumbawa. Kegiatan anjangsana sekaligus Komsos ini digelar dengan tujuan untuk merangkul seluruh umat beragama melalui tokoh-tokoh agama yang ada di wilayah Lunyuk, hal ini dimaksudkan untuk menyatukan seluruh elemen masyarakat terutama dalam menjaga kondusifitas wilayah karena dengan bersatunya seluruh elemen masyarakat diharapkan tidak ada gesekan/persoalan di tengah masyarakat baik antar sesama pemeluk Agama maupun dengan pemeluk agama lainnya, meningkatkan rasa toleransi dan interaksi antar warga sehingga terciptanya hubungan yang harmonis serta kondisi wilayah yang kondusif. Dalam kesempatan tersebut Danramil Lunyuk Kapten Inf  Tamtanus menghimbau kepada seluruh masyarakat Lunyuk untuk dapat terus menjaga toleransi yang selama ini sudah berjalan dengan baik, dan di moment hari raya Idul Fitri yang beberapa hari lagi akan dirayakan oleh Umat Muslim, Danramil Lunyuk juga mengajak Tokoh Agama Hindu ini yaitu bapak I Nengah Lanus dan bapak I Nyoman Winake yang merupakan guru SMP satu atap yang ada di wilayah Dusun Lontong Barat Desa Emang Lestari Kec. Lunyuk Kab. Sumbawa untuk bersama-sama mendukung kegiatan pengamanan saat Sholat Idul Fitri 1438 H khususnya di wilayah Kec. Lunyuk, karena dengan adanya kolaborasi antar Umat beragama ini maka akan menciptakan suatu hubungan yang positif di masyarakat dan inilah wujud dari falsafah budaya bangsa Indonesia yakni Pancasila yang bermoto Bhineka Tunggal  Ika.  Toga Hindu inipun menyambut baik apa yang disampaikan oleh Danramil 1607-07/Lunyuk, menurutnya sebagai sesama mahluk ciptaan Tuhan yang paling mulia memang seperti inilah seharusnya, kita harus saling membantu dan saling menjaga karena kita semua bersudara meskipun berbeda keyakinan, budaya, adat istiadat namun kita semua merupakan anak-anak Indonesia yang sudah seharusnya bersatu untuk menjaga keamanan wilayah demi keutuhan bangsa dan negara.    

Posting Komentar

 
Back To Top